Tampak Babinsa Koramil 05/Midai saat melatih calon Paskibraka HUT RI ke-79 di Kecamatan Suak Midai, Jum’at (26/07/2024) pagi.
Natuna, SinarPerbatasan.com –Babinsa Desa Batu Belanak, dari satuan Koramil 05/Midai Kodim 0318/Natuna, Sertu Bonar Ritonga, melatih para calon Anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) pada peringatan HUT RI ke-79 tahun 2024.
Kegiatan latihan Paskibraka tersebut, dipusatkan di halaman kantor camat Suak Midai, Kabupaten Natuna, pada Jum’at (26/07/2024) pagi.
“Para siswa-siswi ini nantinya akan bertugas melaksanakan pengibaran dan penurunan bendera sang pusaka, pada peringatan HUT RI ke-79 tahun 2024 di tingkat Kecamatan Suak Midai,” jelas Sertu Bonar Ritonga.
Babinsa Sertu Bonar Ritonga menghimbau kepada para calon Paskibraka, untuk berlatih dengan serius dan sungguh-sungguh, agar tidak terjadi kesalahan ketika upacara peringatan HUT RI ke-79 di laksanakan pada 17 Agustus 2024 mendatang.
“Semoga nanti pas pelaksanaan upacara tidak terjadi kesalahan yang berarti, agar tidak mengganggu jalannya upacara HUT RI ke-79 di Kecamatan Suak Midai,” harap Sertu Bonar Ritonga.
Laporan : Udin