Suasana komsos Babinsa Koramil 08/Pulau Laut, Serda Zulkarnaini, di kantor Desa Tanjung Pala, Kecamatan Pulau Laut, Selasa (05/03/2024) siang.
Natuna, SinarPerbatasan.com – Babinsa Koramil 08/Pulau Laut Kodim 0318/Natuna, Serda Zulkarnaini, ditemani rekannya yang merupakan anggota Bhabinkamtibmas Polsek Pulau Laut, melaksanakan komunikasi sosial (komsos) bersama Kepala Desa dan staf Kantor Desa Tanjung Pala.
Komsos berlangsung di Kantor Desa Tanjung Pala, Kecamatan Pulau Laut, Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), pada Selasa (05/03/2024) siang.
Babinsa Serda Zulkarnaini, menuturkan, komsos yang lakukan bersama Bhabinkamtibmas Polsek Pulau Laut, dalam rangka menjalin hubungan silaturahmi dan meningkatkan sinergitas antara TNI-POLRI dengan Pemerintah Desa (Pemdes) Tanjung Pala.
“Kami berharap melalui komsos ini, akan tumbuh rasa kekeluargaan antara Babinsa, Bhabinkamtibmas dan aparatur Pemerintah Desa Tanjung Pala, guna menunjang berbagai tugas kedepannya,” ucap Serda Zulkarnaini.
Serda Zulkarnaini berharap, kehadiran Babinsa dan Bhabinkamtibmas, dapat memberikan sumbangsih pikiran, solusi dan tenaga, terhadap berbagai permasalahan yang di alami oleh aparatur Pemerintah Desa Tanjung Pala. Terutama mengenai masalah Kamtibmas.
Laporan : Zaki