BerandaDaerahPeringati HUT ke-7, SMSI Tanjungpinang Gandeng PMI Gelar Donor Darah

Peringati HUT ke-7, SMSI Tanjungpinang Gandeng PMI Gelar Donor Darah

Tampak anggota SMSI Tanjungpinang, saat mengikuti donor darah.

Tanjungpinang, SinarPerbatasan.com – Dalam rangka memperingati HUT ke-7 Serikat Media Siber Indonesia (SMSI), pada tahun 2024 kali ini SMSI Kota Tanjungpinang menggelar bakti sosial berupa donor darah.

Dengan tema “Mari bangkitkan semangat bersama melalui donor darah, setetes darah kita kehidupan bagi saudara yang membutuhkan”.

Devi Yanti Nur,SP selaku k
Ketua SMSI Kota Tanjungpinang mengatakan ini sebagai bentuk rangkaian memperingati HUT ke 7 SMSI yang jatuh pada 7 Maret 2024 lalu .

“Dimana sesuai semangat SMSI yang selalu bergerak untuk kesejahteraan dan kerakyatan, maka giat donor darah dilaksanakan serentak Se-Indonesia,” ujarnya.

Sebelum surat pemberitahuan untuk giat ini dikirimkan oleh SMSI Pusat No.040/SMSI _pusat/II-2024 tanggal 29 Februari 2024 mengenai arahan himbauan melaksanakan syukuran dan giat donor darah se-Indonesia

Target 1000 link berita dengan aksi donor darah ini dapat tercapai sebagai bentuk media Siber yang cukup banyak di Indonesia,katanya lagi.

https://www.sinarperbatasan.com/wp-content/uploads/2024/03/WhatsApp-Image-2024-03-20-at-21.06.11-6.jpeg

Dikesempatan yang sama Any Naura selaku ketua kopdar Kepri menyebutkan dari aksi ini terkumpul 104 kantong darah.

” Alhamdulillah acara berjalan sukses dan lancar, sehingga 104 kantong darah terkumpul,” jelasnya.

Any menyatakan sangat antusias atas Kegiatan bersama ini SMSI, PMI bisa berjalan bersama dengan LSM Kopdar untuk mengumpulkan pendonor .

“Sebab stok darah dan kebutuhan darah di kota Tanjungpinang sangat dibutuhkan,” katanya.

Tak jarang katanya, masyarakat kesulitan ketika butuh darah dan sering menyiarkan himbauan untuk mendapatkan pendonor
.
“Selamat Ultah SMSI, Jaya selalu dan terus bersama untuk aksi donor darah ini,” katanya.

Ketua PMI Kota Tanjungpinang Iin Bernadeth mengungkap rasa penghargaan bagi SMSI Kota dan Kopdar akan kegiatan positif ini

“Kami terus menghimbau masyarakat agar aktif menjadi pendonor,” katanya

Rasa terimakasih tak terhingga panitia pelaksana kali ini, mengucapkan terimakasih pada para donatur yang terlibat.

“Dapat beras habis donor,” kata Zekma, selaku ketua panitia pelaksana.

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
Google search engine

Google search engine



Google search engine

Google search engine

Google search engine

Most Popular

Recent Comments

https://ibb.co/hBb6x82

Dilindungi Hak Cipta!!