Natuna, SinarPerbatasan.com – Ajang Pemilihan Putera – Puteri Maritim Indonesia (PPMI) Tahun 2023 di Bumi Marinir Cilandak, Jakarta Selatan, tanggal 26 November s.d. 5 Desember 2023. Ajang Pemilihan Putera Puteri Maritim Indonesia Tahun 2023 ini merupakan angkatan ke-5 setelah sempat vakum selama 3 tahun akibat pandemi Covid-19.
Rabu (06/12/2023)
Dari 21 provinsi yang mengikuti kontes PPMI diantaranya DKI Jakarta, Banten, DIY Jogjakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kepulauan Babel, Kepulauan Riau, Sumatera Barat, Sumatera Selatan, Bengkulu, Bali, Kalimantan Utara, Kalimantan Selatan, Maluku, Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, NTB.
Pada Hari Selasa, tanggal 5 Desember 2023 yang bertepatan dengan Hari Armada Republik Indonesia ke -78 di Gedung Jalapuspita Jakarta Selatan dilaksanakan malam Grand Final Putra Putri Maritim Indonesia Tahun 2023. Alhamdulillah Putra Putri Maritim Indonesia asal Natuna mendapatkan peringkat 10 besar, meskipun dengan segala keterbatasan yang ada mereka bisa membawa nama baik Kabupaten Natuna di Kancah Nasional.
Adapun peserta Putra Putri Maritim Indonesia (PPMI) Tahun 2023 perwakilan dari Kabupaten Natuna adalah Firsandy Hamdi (Putra) dan Pina Oviansyah ( Putri)
Selama ajang ini digelar, peserta ini didampingi Pjs. Kepala Balai Kesehatan Lanal Ranai, Lettu Laut (K) Kastari, A. M.d. Kep yang selalu memberikan pemahaman, semangat serta motivasi dalam kontes PPMI Tahun 2023.
Sebelum keberangkatan calon Putra Putri Maritim Indonesia asal Natuna ke Bumi Marinir Cilandak- Jakarta Selatan, Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Ranai telah memberikan pembekalan, yang dipimpin langsung oleh Danlanal Ranai, Kolonel Laut (P) Maman Nurachman, CTMP Materi yang diberikan meliputi Bidang Kemaritiman oleh Pasops Lanal Ranai Mayor Laut (P) Putrajaya Burnama, materi Mental Ideologi dan Pancasila disampaikan oleh Dan Unit Intel Lanal Ranai Kapten Laut (P) Budi Hartoto dan materi Wawasan Kebangsaan dan Bela Negara disampaikan oleh Pjs. Kepala Balai Kesehatan Lanal Ranai Lettu Laut (K) Kastari, AMd. Kep.
Dalam kesempatannya Danlanal Ranai, Kolonel Laut (P) Maman Nurachman, CTMP menjelaskan bahwa ” Maskipun dengan persiapan yang sangat terbatas dan baru pertama kali mengikuti kontes PPMI, tapi Alhamdulillah mereka bisa meraih peringkat 10 Besar PPMI 2023, ini prestasi yang membanggakan dan luar biasa bagi Natuna,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Danlanal Ranai mengatakan bahwa kedepan kita akan lebih mempersiapkan perwakilan putra putri Maritim Indonesia asal Natuna lebih awal dan lebih matang lagi agar bisa dan mampu bersaing lebih untuk meraih peringkat 3 besar.
Sementara Wakil Bupati Natuna Rodhial Huda yang juga hadir mewakili Bupati Natuna mengatakan “Bahwa dari awal pembekalan memang tidak ada target untuk menang, tapi ternyata anak-anak Natuna punya semangat dan kemauan yang keras untuk maju dan membuktikan mereka juga bisa seperti anak-anak dari daerah lain, sehingga mereka bisa meraih peringkat 10 besar. (Pen_Lanal Ranai)