BerandaDaerahSerda Zulkarnaini Latih PBB Siswa/i SMA Pulau Laut Persiapan HUT RI ke-79

Serda Zulkarnaini Latih PBB Siswa/i SMA Pulau Laut Persiapan HUT RI ke-79

Babinsa Koramil 08/Pulau Laut, Serda Zulkarnaini, saat melatih baris siswa-siswi SMA Negeri di Pulau Laut, untuk persiapan HUT RI ke-79 di Kecamatan Pulau Laut, Rabu (07/08/2024) siang.

Natuna, SinarPerbatasan.com – Babinsa Desa Tanjung Pala, yang merupakan personil Koramil 08/Pulau Laut Kodim 0318/Natuna, Serda Zulkarnaini, memberikan pelatihan tata cara Peraturan Baris Berbaris (PBB) kepada sejumlah siswa-siswi tingkat menengah atas di wilayah binaannya.

Latihan tersebut berlangsung dihalaman sekolah SMA Negeri 1 Pulau Laut, Kecamatan Pulau Laut, Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), pada Rabu (07/08/2024) siang.

https://www.sinarperbatasan.com/wp-content/uploads/2024/03/WhatsApp-Image-2024-03-20-at-21.06.11-6.jpeg

Babinsa Serda Zulkarnaini, menjelaskan, latihan baris tersebut, dilakukan untuk persiapan menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-79 tahun 2024 di Kecamatan Pulau Laut.

“Nanti para siswa-siswi tersebut akan memberikan demonstrasi atau pertunjukan Peraturan Baris Berbaris saat upacara HUT kemerdekaan RI ke-79 tahun 2024 di Kecamatan Pulau Laut,” jelas Serda Zulkarnaini.

Babinsa berharap para siswa-siswi dapat mengikuti latihan dengan serius dan sungguh-sungguh, agar tidak terjadi kesalahan ketika melakukan aksinya dalam upacara HUT RI yang akan dilaksanakan pada tanggal 17 Agustus 2024.

Laporan : Zaki

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
Google search engine



Google search engine

Google search engine

Most Popular

Recent Comments

https://ibb.co/hBb6x82