BerandaDaerahSertu Yustinus Harefa Hadiri Rembuk Stunting Tingkat Kecamatan Midai

Sertu Yustinus Harefa Hadiri Rembuk Stunting Tingkat Kecamatan Midai

Suasana Rembuk Stunting di Kecamatan Midai, Kabupaten Natuna, pada Senin (03/02/2025) siang.

Natuna, SinarPerbatasan.com – Pemerintah Kecamatan Midai, Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), menggelar kegiatan rapat Rembuk Stunting tingkat Kecamatan Midai tahun anggaran 2025.

Kegiatan dilaksanakan di gedung serbaguna Kantor Kecamatan Midai, pada Senin (03/02/2025) siang.

Dalam rapat ini turut dihadiri oleh Camat Midai, Zulkfani Afwan, Perwakilan Dinas Kesehatan Kabupaten Natuna, Danramil 05/Midai diwakili Sertu Yustinus Harefa, Bhabinkamtibmas Polsek Midai, Bripka Robi, anggota Posal Midai, Serda F. A. Wiguna, Kepala Desa se-Kecamatan Midai, petugas kesehatan di Kecamatan Midai serta tamu undangan lainnya.

https://www.sinarperbatasan.com/wp-content/uploads/2024/03/WhatsApp-Image-2024-03-20-at-21.06.11-6.jpeg

“Kehadiran Babinsa dalam kegiatan Rembuk Stunting ini, pertama untuk memberikan pengamanan selama kegiatan berlangsung, serta ikut mendukung pencegahan stunting di wilayah binaan Koramil 05/Midai Kodim 0318/Natuna,” jelas Sertu Yustinus Harefa.

Babinsa berharap melalui kegiatan Rembuk Stunting ini, semua pihak dapat berperan aktif dalam melakukan pencegahan dan penanganan kasus stunting di Indonesia, terutama di Kecamatan Midai, Kabupaten Natuna.

Laporan : Udin

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
Google search engine

Google search engine



Google search engine

Google search engine

Google search engine

Most Popular

Recent Comments

https://ibb.co/hBb6x82

Dilindungi Hak Cipta!!