BerandaDaerahTunjang Tugas Kedepan, Babinsa Desa Air Kumpai Komsos dengan Sejumlah Warga Binaan

Tunjang Tugas Kedepan, Babinsa Desa Air Kumpai Komsos dengan Sejumlah Warga Binaan

Babinsa Koramil 05/Midai, Sertu Y. Harefa saat menjalin komsos dengan sejumlah warga Desa Air Kumpai, Kecamatan Suak. Midai, Rabu (13/11/2024) siang.

Natuna, SinarPerbatasan.com – Babinsa Desa Air Kumpai, Sertu Y. Harefa, yang merupakan personil Koramil 05/Midai Kodim 0318/Natuna, kembali melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) bersama masyarakat di desa binaannya.

Komsos kali ini dilakukan Babinsa Sertu Y. Harefa dengan sejumlah warga binaannya di Desa Air Kumpai, Kecamatan Suak Midai, Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), pada Rabu (13/11/2024) siang.

https://www.sinarperbatasan.com/wp-content/uploads/2024/03/WhatsApp-Image-2024-03-20-at-21.06.11-6.jpeg

“Pada hari ini saya berkesempatan untuk menjalin komunikasi sosial bersama warga binaan saya di Desa Air Kumpai, yang sedang bekerja sebagai kuli bangunan,“ ucap Sertu Y. Harefa.

Komsos dilakukan Babinsa Sertu Y. Harefa, dalam rangka mempererat tali silaturahmi dan hubungan baik bersama masyarakat diwilayah binaan, guna menunjang berbagai kegiatan tugas Babinsa kedepannya.

“Melalui komsos ini Babinsa berusaha hadir ditengah-tengah masyarakat, untuk memberikan sumbangsih pikiran dan tenaga guna membantu memajukan Desa binaan. Hal ini juga sebagai upaya untuk mewujudkan TNI yang Adaptif, Profesional dan di Cintai oleh Rakyat,” pungkas Sertu Y. Harefa.

Laporan : Udin

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
Google search engine



Google search engine

Google search engine

Google search engine

Most Popular

Recent Comments

https://ibb.co/hBb6x82

Dilindungi Hak Cipta!!