Erwin Prasetio Ukir Prestasi Nasional, Raih Juara 2 Kasau Awards 2025

0
67
Erwin Prasetio saat menerima trofi penghargaan juara 2 Kasau Awards 2025 yang diserahkan langsung oleh Wakasau Marsdya TNI Andyawan, di gedung Auditorium Mabesau Cilangkap, Jakarta Timur, Selasa (27/05/2025).
Google search engine

Jakarta, SinarPerbatasan.com – Untuk pertama kalinya, jurnalis media siber sinarperbatasan.com, Erwin Prasetio, berhasil meraih penghargaan bergengsi tingkat nasional dalam ajang Lomba Karya Jurnalistik Kasau Awards 2025 yang rutin diselenggarakan oleh Markas Besar TNI Angkatan Udara (Mabes TNI AU).

Puncak Kasau Awards 2025 diselenggarakan di Gedung Auditorium Denmabesau, Cilangkap, Jakarta Timur, pada Selasa (27/5/2025).

Jurnalis daerah asal Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) itu sukses menyabet Juara II kategori Isu Humanis. Melalui karya tulis berjudul “Mengenang Jasa TNI AU Selamatkan Nyawa Warga di Daerah Perbatasan”, Erwin mampu mengharumkan nama daerah di panggung nasional dengan bersaing bersama 311 karya jurnalistik dari berbagai media di seluruh Indonesia.

Prestasi tersebut menjadi pencapaian istimewa bagi Erwin, mengingat ini merupakan pengalaman pertamanya mengikuti lomba karya jurnalistik tingkat nasional.

Erwin Prasetio (kiri), saat foto bersama dengan Kasau Marsekal TNI Mohamad Tonny Harjono dan Alfiana peraih juara I Kasau Awards 2025 yang juga dari Natuna.

Erwin mengaku bersyukur dan tak menyangka, jika karyanya dapat bersaing dengan jurnalis dari media-media besar nasional.

“Ini adalah pengalaman pertama saya mengikuti lomba karya jurnalistik tingkat nasional. Awalnya saya bahkan sempat ragu, karena harus bersaing dengan jurnalis profesional dan senior dari media nasional. Namun berkat dorongan dari rekan-rekan di Lanud Raden Sadjad Natuna, saya memberanikan diri untuk ikut. Alhamdulillah, tidak hanya masuk nominasi, saya juga berhasil meraih juara dua,” ujar Erwin dengan penuh rasa syukur.

Selain meraih Juara II kategori Isu Humanis, Erwin Prasetio juga menorehkan prestasi membanggakan di kategori Isu Strategis. Melalui karya jurnalistik berjudul “Menilik Peran TNI AU AMPUH, Penjaga Kekayaan dan Kedaulatan NKRI di ‘Kapal Induk’ Natuna”, Erwin berhasil masuk dalam nominasi lima besar karya terbaik pada kategori tersebut.

Rasa syukur juga dirasakan pria kelahiran Kediri, 11 Desember 1992 itu. Selain menerima trofi, piagam penghargaan, dan uang pembinaan, ajang Kasau Awards 2025 juga memberinya pengalaman berharga, yakni untuk pertama kalinya menginjakkan kaki di Ibu Kota Jakarta.

Erwin mengaku pengalaman tersebut menjadi momen yang tak terlupakan baginya.

https://www.sinarperbatasan.com/wp-content/uploads/2024/03/WhatsApp-Image-2024-03-20-at-21.06.11-6.jpeg
Dari kiri, Erwin Prasetio dari media sinarperbatasan.com, Kasau Marsekal TNI Mohamad Tonny Harjono, Danlanud Raden Sadjad Natuna, Kolonel (Pnb) I Ketut Adiyasa Ambara dan Alfiana dari media mandalapos.co.id.

“Sejujurnya, ini adalah pertama kalinya saya berkesempatan berkunjung ke Jakarta. Jika tidak meraih juara, mungkin saya belum tentu bisa datang ke sini. Terlebih lagi, seluruh kebutuhan perjalanan, mulai dari tiket pesawat hingga akomodasi, sepenuhnya difasilitasi oleh Lanud Raden Sadjad Natuna,” ungkapnya.

Berikut daftar nama Pemenang Kasau Awards 2025, pada kategori Isu Strategis, penghargaan tertinggi diraih oleh Walda Marison dari Antaranews.com sebagai Juara I, disusul Nicholas Ryan Aditya dari Kompas.com sebagai Juara II, dan Sri Darni dari RRI Padang yang meraih Juara III.

Sementara itu, pada kategori Isu Humanis, Alfiana dari Mandalapos.co.id keluar sebagai Juara I, diikuti Erwin Prasetio dari SinarPerbatasan.com sebagai Juara II, serta Rendi Fadillah dari SumatraEkspres.com yang menempati posisi Juara III.

Pelaksanaan Kasau Awards 2025 dihadiri langsung oleh Kepala Staf TNI Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI Mohamad Tonny Harjono. Dengan mengusung tema “TNI AU AMPUH: Menginspirasi Melalui Karya dan Dedikasi untuk Negeri”, ajang penghargaan tahun ini berhasil menghimpun 311 karya jurnalistik terbaik dari berbagai media di Indonesia.

Hal tersebut mencerminkan sinergi positif antara media dan TNI AU dalam menyampaikan informasi strategis maupun humanis kepada publik secara berimbang dan bermartabat.

Terlihat Erwin Prasetio (paling kanan) saat duduk bersama para nominator Kasau Awards 2025 dari seluruh Indonesia.

Dalam sambutannya, Kasau menyampaikan apresiasi tinggi atas kontribusi para jurnalis Tanah Air yang dinilai telah berperan aktif dalam menyebarluaskan informasi mengenai TNI Angkatan Udara, baik melalui karya yang mengangkat isu strategis maupun isu humanis.

“Karya-karya jurnalistik yang telah dipublikasikan sangat menarik, inspiratif, dan menggugah. Seluruhnya merupakan buah pemikiran yang bernilai serta memberikan kontribusi positif bagi kemajuan TNI Angkatan Udara,” ujar Kasau.

Melalui ajang Kasau Awards 2025, TNI Angkatan Udara kembali menegaskan komitmennya dalam mengapresiasi karya jurnalistik berkualitas yang mengangkat peran strategis dan humanis TNI AU di tengah masyarakat. Prestasi yang diraih Erwin Prasetio bersama para pemenang lainnya, tidak hanya menjadi kebanggaan pribadi dan daerah, tetapi juga mencerminkan kuatnya sinergi antara insan pers dan TNI AU dalam menyajikan informasi yang edukatif, inspiratif, serta memperkuat semangat kebangsaan. (Zaki Husairi)

 

 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini