Bupati Pasaman Welly Suhery Terima UHC Award 2026, Bukti Komitmen Pelayanan Kesehatan Gratis

0
11
Google search engine

Pasaman, SinarPerbatasan.com – Komitmen Bupati Pasaman, Welly Suhery, dalam membenahi layanan kesehatan di Kabupaten Pasaman terus menunjukkan hasil nyata sejak dirinya dilantik pada Mei 2025 lalu.

Selain mengalokasikan anggaran untuk program kesehatan gratis, Bupati Welly juga melakukan terobosan besar dengan menghadirkan layanan ambulans gratis di 12 kecamatan. Program ini bahkan sudah direalisasikan dalam 100 hari pertama masa kepemimpinannya.

Berkat capaian tersebut, Pemerintah Kabupaten Pasaman (Pemkab Pasaman) berhasil meraih penghargaan dalam ajang Universal Health Coverage (UHC) Awards 2026.

Penghargaan ini diberikan atas keberhasilan Pasaman mencapai cakupan kepesertaan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang telah melampaui 98 persen.

Penghargaan UHC Award 2026 diserahkan langsung oleh Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat, H. Abdul Muhaimin Iskandar, kepada Bupati Welly Suhery dalam kegiatan yang berlangsung di JIEXPO Kemayoran, Jakarta, Selasa (27/1/2026) siang.

Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi pemerintah pusat atas upaya Pemkab Pasaman dalam mendukung Program JKN serta memastikan seluruh masyarakat terdaftar dan mendapatkan akses layanan kesehatan.

Kabupaten Pasaman menjadi salah satu daerah di Indonesia yang berhasil meraih predikat Universal Health Coverage (UHC).

https://www.sinarperbatasan.com/wp-content/uploads/2024/03/WhatsApp-Image-2024-03-20-at-21.06.11-6.jpeg

Melalui program ini, masyarakat dapat memperoleh pelayanan kesehatan gratis di berbagai fasilitas kesehatan, seperti puskesmas, RS Tuanku Imam Bonjol, RS Tuanku Rao, RS Ibnu Sina, serta rumah sakit lain yang bekerja sama dengan BPJS Kesehatan.

Bupati Welly Suhery menyampaikan bahwa pencapaian tersebut tidak lepas dari komitmen kuat pemerintah daerah dalam meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat.

Ia menegaskan bahwa penghargaan ini menjadi motivasi untuk terus memperkuat kualitas layanan kesehatan serta memastikan kesejahteraan masyarakat melalui program unggulan yang berkelanjutan.

“Penghargaan ini adalah bukti nyata dedikasi dan kerja keras Pemerintah Kabupaten Pasaman dalam memastikan seluruh warga mendapatkan pelayanan kesehatan yang layak tanpa terkendala biaya,” ujarnya.

Bupati Welly juga menjelaskan bahwa UHC merupakan sistem penjaminan kesehatan yang mensyaratkan cakupan kepesertaan JKN minimal 98 persen serta tingkat keaktifan peserta minimal 80 persen.

Menurutnya, angka tersebut menunjukkan peningkatan signifikan dalam akses masyarakat terhadap layanan kesehatan.

“Kami terus berupaya meningkatkan akses dan kualitas pelayanan kesehatan bagi seluruh warga Pasaman. Program UHC yang kami terapkan, termasuk ambulans gratis, telah membawa dampak positif bagi masyarakat,” tutupnya. (Benk)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini